Dua Bocah Terseret Arus Di Sungai Brangbiji, Satu Selamat Dan Satu Meninggal Dunia

    Dua Bocah Terseret Arus Di Sungai Brangbiji, Satu Selamat Dan Satu Meninggal Dunia

    Sumbawa NTB - Dua orang bocah berinisial RPA (10) dan temannya berinisial AP (10) dilaporkan hanyut terbawa arus sungai brang biji, dalam kejadian keduanya berhasil ditemukan namun nahas satu anak berinisial RPA ditemukan meninggal dunia.

    Kapolres Sumbawa saat dikonfirmasi melalui Kapolsek Sumbawa IPDA Eko Riyono SH, M.Si., membenarkan kejadian tersebut, peristiwa tersebut terjadi pada hari jumat 29 Nopember 2024 sekitar pukul 14.30 Wita.

    Kapolsek mengatakan bahwa sebelumnya usai sholat jumat, kedua korban bersama teman-temannya bermain dan berenang di kawasan sungai brangbiji tepatnya di wilayah kampung mande Kelurahan Bugis Sumbawa.

    "Saat tengah asyik bermain, kedua korban tiba-tiba terbawa arus yang cukup deras sehingga membawa kedua korban menjauh dari lokasi awal mereka bermain dan tenggelam" ucap Kapolsek.

    Saat kejadian itu, beberapa warga yang berada di lokasi kejadian juga mengaku melihat kedua korban terseret arus, warga yang curiga kemudian bergegas menuju sungai dan mencoba menolong keduanya. Satu korban AP berhasil ditemukan selamat, namun korban RPA ditemukan dalam keadaan tak bernyawa.

    Kedua korban langsung di bawa oleh warga ke RSUD Sumbawa untuk mendapatkan pertolongan medis, namun satu orang bocah dinyatakan telah meniggal dunia.

    "Bahwa korban RPA dinyatakan telah meninggal dunia akibat gagal pernapasan karena tenggelam dan korban AP dalam keadaan selamat namun masih mendapatkan perawatan di RSUD Sumbawa." ungkap Kapolsek.

    Diketahui korban sebelumnya pamit kepada orang tua untuk melakukan kerja kelompok bersama dengan teman temannya namun orang tuanya tidak mengetahui anaknya mandi di sungai Brangbiji. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Selesai Pleno, Polri dan TNI Kawal Pergeseran...

    Artikel Berikutnya

    Polres Sumbawa Perketat Pengamanan Rapat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025

    Ikuti Kami